Pendap

Pendap - Hallo sahabat Resep Masakan Nusantara, Pada sharing resep kali ini yang berjudul Pendap, saya telah menyediakan resep masakan kesukaan anda secara lengkap.

Artikel : Pendap
Judul Resep : Pendap

lihat juga


Pendap



Pendap merupakan masakan khas bengkulu yang terbuat dari bahan dasar ikan kembung yang dicampur dengan beberapa rempah-rempah khas Indonesia
Rasanya yang enak dan gurih membuat Makanan ini sering diburu wisatawan sebagai oleh-oleh untuk dibawa ke daerah asal mereka. Pendap terbuat dari bumbu-bumbu yang beraneka ragam, seperti bawang putih, kencur, dan cabe giling. kemudian, bahan-bahan itu dicampur merata dengan parutan kelapa muda, selanjutnya dibungkus dengan daun talas, dimasukkan sepotong ikan, lalu direbus selama delapan jam

Makanan ini merupakan salah satu masakan indonesia yang mengandalkan bahan dasar ikan kembung yang dimana ikan ini banyak mengandung kandungan omega 3 yang sangat tinggi dan baik sekali untuk menurunkan kadar kolesterol hingga mencegah penyakit jantung

Bahan-bahan:
  • 4 ekor (400 gram) Ikan Kembung, kemudian anda cuci bersih
  • 2 batang Daun Bawang, kemudian anda potong-potong ½ cm
  • 1 tangkai Daun Seledri, kemudian anda iris kasar
  • 2 cm Lengkuas, kemudian anda memarkan
  • 1 batang Serai, kemudian anda memarkan
  • 3 buah Asam Kandis
  • 5 lembar Daun Mangkukan, kemudian anda iris kasar
  • 100 gram Kelapa parut kasar, kemudian anda sangrai
  • 300 ml Santan dari ½ butir Kelapa
  • 1 sendok teh Garam
  • ¼ sendok teh Merica Bubuk
  • ¼ sendok teh Gula Pasir
  • 2 sendok makan Minyak untuk menumis
  • Daun Pisang untuk membungkus
Bumbu halus
  • 8 butir Bawang Merah
  • 4 siung Bawang Putih
  • 5 butir Kemiri, kemudian disangrai
  • 6 buah Cabai Merah
  • 2 cm Jahe
  • 2 cm Kunyit, kemudian anda bakar



Cara membuat:
  1. Pertama anda remas-remas daun mangkukan dengan ½ sendok teh garam, kemudian anda cuci bersih dan tiriskan.
  2. Lalu anda lumuri ikan kembung dengan setengah bagian bumbu halusnya. Kemudian anda bungkus seperti pepes.
  3. Selanjutnya anda kukus selama 30 menit hingga matang.
  4. Setelah matang, buka pepesnya dan letakkan diatas piring, dan sisihkan.
  5. Panaskan minyak dan tumis sisa bumbu halusnya hingga harum.
  6. Tambahkan daun bawang, daun seledri, lengkuas, serai, asam kandis dan daun mangkukan. Anda aduk hingga layu.
  7. Tambahkan kelapa parut, dan aduk rata.
  8. Masukkan santan, garam, merica bubuk dan gula pasir, kemudian anda masak sampai matang dan kuah menjadi kental.
  9. Lalu siram diatas ikan kembung.
  10. Sajikan


Pendap - Hallo sahabat Resep Masakan Nusantara, Pada sharing resep kali ini yang berjudul Pendap, saya telah menyediakan resep masakan kesukaan anda secara lengkap.

Artikel : Pendap
Judul Resep : Pendap

lihat juga


Pendap

0 Response to "Pendap"

Post a Comment